Penulis: Natalie Syaina Abitta
BANGKOK, HnG Insight – Peta jalan pengenaan cukai pada makanan kemasan tinggi garam atau natrium tengah disiapkan Pemerintah Thailand.
Dirjen Cukai Kulaya Tantitemit mengucapkan makanan tinggi garam menjadi salah satu faktor yang berpengaruh dalam peningkatan risiko penyakit tidak menular. Dengan pengenaan cukai, diharapkan konsumsi masyarakat terhadap makanan tinggi garam dapat menurun.
“Direktorat saat ini sedang dalam proses membahas cukai garam dengan para pemangku kepentingan di sektor swasta yang relevan untuk mengumpulkan pandangan mereka,” ucapnya dikutip Senin (24/02/2025).
Peningkatan kualitas kesehatan masyarakat menjadi tujuan penerapan cukai makanan tinggi garam. Seandainya diimplementasi, pemerintah akan menyiapkan periode transisi untuk memberi waktu bersiap bagi para pelaku usaha.
Pemerintah Thailand saat ini telah memiliki pengalaman dalam mengenakan cukai pada minuman berpemanis. Proses sepanjang 5 tahun dilalui pemerintah untuk berkonsultasi dengan sektor swasta dan menyiapkan formulasi tarif yang ideal.
Rencananya pengenaan cukai akan didasarkan pada jumlah natrium dalam setiap produk makanan kemasan. Dalam fase awal, cukai akan difokuskan pada makanan ringan kemasan.
Pemerintah Thailand memiliki target penerimaan cukai senilai THB609 miliar atau setara dengan Rp239,7 triliun di tahun 2025.
Cek berita dan artikel lainnya di sini